Otomotif.PRO – Cuaca menjadikan balapan Moto2 Perancis menjadi lebih sulit bagi seluruh tim yang bertanding. Namun, meski balapan dalam kondisi yang tidak menguntungkan, Pertamina Mandalika SAG Team tetap mampu merain hasil positif.
Bo Bendsneyder, salah pembalap tim asal Indonesia tersebut mampu finis di urutan kelima setelah mengawali balapan dari posisi keenam.
“Ini adalah balapan yang luar biasa. Ini hasil terbaik saya di Moto2. [saya] sangat senang dengan hasil ini,” ujar Mas Bo, panggilan akrabnya.
Pembalap Belanda yang memiliki darah Indonesia ini mengatakan, balapan di Perancis lebih sulit karena faktor cuaca. Kesuksesan meraih poin diakuinya berkat strategi yang disusun tim berjalan dengan baik.
“Kami mulai dengan ban belakang soft, jadi kami tahu di lap-lap akhir akan sulit. Ini sudah mulai sulit sejak 10 lap terakhir. Poin positifnya adalah kami mengambil keuntungan sejak awal dan bertahan di posisi ketiga untuk waktu yang lama,” ujarnya.
Hasil balapan Moto2 Perancis memberikan optimisme bagi Bo Bendsneyder agar makin kompetitif di sisa musim balap tahun ini.
Kesuksesan Mas Bo, tidak diikuti oleh rekan satu timnya, Thomas Luthi, yang gagal menyelesaikan balapan karena terjatuh di lap 15.
“Sejak awal balapan saya coba untuk memperbaiki posisi sebanyak mungkin. Sayangnya, saya tidak cukup cepat untuk melakukannya. Saya diuntungkan dari pebalap yang terjatuh di depan saya,” ujar Luthi.
Balapan kali ini memang diwarnai dengan rentetan insiden kecelakaan. Pada lap pertama, Aron Canet yang mengalami low side di tikungan kesembilan, diikuti oleh Augusto Fernandez juga mengalami kendala yang sama pada tikungan 11.
Tak berselang lama rider lain seperti, Cameron Beaubier, Sam Lowes, Xavi Vierge, Hector Garzo, Stefano Manzi, dan Joe Roberts yang sempat berada di posisi ketiga juga mengalami insiden yang sama.
Dari lima seri Moto2 yang telah berjalan, Thomas Luthi sudah empat kali gagal meraih poin. Sedangkan, Bo Bendsneyder berada di peringkat kesebelas dengan total 24 poin.
Hasil balapan di Le Mans, Perancis, akhir pekan lalu membawa optimisme bagi tim Pertamina Mandalika SAG Team yang saat ini berada di posisi 10 dalam kategori tim balap.
Berikut ini hasil balap Moto2 di Sirkuit Le Mans, Perancis:
- Raul Fernandez
- Remy Gardner
- Marco Bezzecchi
- Tony Arbolino
- Bo Bendsneyder
- Marcel Schrotter
- Ai Ogura
- Fabio Di Giannantonio
- Simone Corsi
- Jorge Navaro
- Lorenzo Dalla Porta
- Somkiat Chantra
- Nicolo Bulega
- Marcos Ramirez
- Albert Arenas
- Hafizh Syahrin
- Barry Baltus
- Lorenzo Baldasarri
- Jake Dixon
- Celestino Viette
- Tommaso Marcon
- DNF Cameron Beaubier
- DNF Thomas Luthi
- DNF Hector Garzo
- DNF Joe Roberts
- DNF Xavi Vierge
- DNF Sam Lowes
- DNF Stefano Manzi
- DNF Alonso Lopez
- DNF Augusto Fernandez
- DNF Aron Canet